BLOGGER TEMPLATES AND TWITTER BACKGROUNDS

Rabu, 06 Januari 2010

sesar atau fault

sesar atau fault adalah retakan pada batuan yang menunjukan adanya pergerakan relatif.
Sesar mayor yang terjadi pada kerak bumi adalah hasil dari shear motion dan zona sesar aktif merupakan zona yang rawan akan gempa bumi.

Gempa bumi disebabkan oleh energi selama terjadinya pergeseran yang cepat sepanjang bidang sesar. Apabila sesar terjadi di laut maka akan berpotensi terjadinya Tsunami.

Zona sesar merupakan zona dengan deformasi yang kompleks yang berasosiasi dengan bidang sesar. Dua sisi dari sesar nonvertikal disebut hangingwall dan footwall, dengan definisi hangingwall terletak diatas bidang sesar sedangkan footwall terletak dibawah bidan sesar, terminologi ini dipakai dalam tambang.

Ada beberapa tipe sesar, diantaranya :



Sesar Normal

hasil pergeseran kerak bumi sisi satu dengan sisi lainya, dimana pada posisi hangingwall turun ke bawah dari sisi footwallnya, sesar ini hasil dari gaya ekstensi kerak bumi.

- Sesar Naik (thrust fault)

hasil pergerakan kerak bumi sisi satu dengan sisi lainya, dimana pada posisi hangingwall terdorong ke atas dari sisi footwallnya, sesar ini hasil dari gaya kompresi kerak bumi.

- Sesar geser (strike-slip or transform, or wrench fault)

sesar permukaan dimana footwall bergerak ke kiri atau kekanan atau pegerakan lateral dengan sedikit pergerakan vertikal.

sumber : http://hidayatardiansyah.wordpress.com/2008/02/20/sesar-atau-fault/#more-32

0 komentar: